Tuhan Yang Maha Pengasih Lagi Maha Penyayang
Sesungguhnya milikmu lah segala apa yang ada di langit dan di bumi
Duka cita sedalam-dalamnya atas meninggalnya Mama kekasih tercinta di sana
Mama Yang Tercinta
Bila takdir telah tiba, dan Tuhan telah berkehendak
Dengan wajah teduh, senyum Ikhlas dalam kepergian menghadap sang Pencipta
Kami menangis, batin kami berserah kepada-Mu
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang
Ampunilah dosa-dosa kami
Begitu singkat rasanya, kami masih rindu,
Kami sangat kehilangan
Masih banyak yang ingin kami lakukan,
Masih banyak kata yang belum terucap,
Kami masih ingin terus mengabdi
Mama yang selalu menanamkan cinta kasih,
Kejujuran, Tanggung Jawab,
Kerja Keras, Kebaikan, dan kebenaran
Keluarga adalah segalanya, menjadi bekal kehidupan
Ya Allah, Tuhan kami…do’a selalu kami panjatkan
Ampunilah dosa-dosa Mama kami Tercinta
Berikan tempat terbaik di sisi-Mu
Berikan kami kekuatan dan kesabaran
Sampai waktunya tiba, untuk kita bersama lagi
Amiin
Selamat jalan mama
Do'a kami kan selalu menyertai Mama di sana
"Keluarga yang berduka"
Angelina & Evelina
No comments:
Post a Comment