Saat kau bilang waktu itu
Hampir tak percaya diriku mendengar suara lembutmu
Meski kau tiada hadir dihadapanku
Namun ku tahu bahwa dirimu sungguh menerimaku
Sebuah rasa yang tak bisa dijelaskan dengan kata
Disertai berbagai pertanyaan di dalam jiwa
Karena cinta untuk kali pertama
Hati hingga kini masih selalu mencari
Denganmu, bagaimana ku menjalani cinta
Agar kau selalu tersenyum dan bahagia (^_^)
Entah dengan bahasa apalagi ku ungkapkan rasa ini
Bahwa aku ingin menyayangimu untuk pertama dan terakhir kalinya
Semoga Tuhan meridloi kita, Amin...
Dalam suka kita bersama, dalam duka kita selalu ada
Berbagi cerita, bercanda ria namun tak jarang diiringi air mata
Cinta ini terbungkus rapi dalam indahnya rangkain do'a
Dan harapan itu akan selalu ada menemani cinta
Karena ada namamu yang selalu ku jaga dalam do'aku
Karena ada namanu yang selalu menyertai setiap langkahku
Tak pernah lewat waktu ini selain memikirkan dirimu
Seraya berdoa kepada Tuhan untuk segala kebaikan dan keselamatanmu
Untuk dirimu disana yang aku cinta
Terima kasih untuk setiap hal yang kau hadirkan dalam hidupku
Ku akan menjaga cinta ini dengan sepenuh hatiku
Ku akan berusaha dengan segala apa yang aku punya
Untuk membuatmu bahagia
Cinta ini untukmu kekasihku....
Segala puji bagi Allah
Tuhan Yang Maha Pengasih Lagi Maha Penyayang
No comments:
Post a Comment